40 Warga Kalibaru Ikuti Pelatihan Penanggulangan Kebakaran
Sebanyak 40 warga mengikuti pelatihan penanggulangan kebakaran di RW 10 Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Jumat (3/11). Selain diberikan materi, para peserta juga langsung praktik memadamkan api.
Diharapkan para peserta dapat lebih memahami teknik pencegahan dan penanggulangan kebakaran
Kasudin Gulkarmat Jakarta Utara, Satriadi Gunawan mengatakan, sosialiasi ini untuk mengingatkan kembali warga RW 10 Kalibaru yang sebelumnya telah mengikuti pelatihan.
"Pelatihan penanggulangan kebakaran ini untuk kedua kalinya diberikan pada warga RW 10 Kalibaru. Diharapkan para peserta dapat lebih memahami teknik pencegahan dan penanggulangan kebakaran," kata Satriadi, Jumat (3/11).
76 Kader Jumantik Ikuti Pelatihan Pemadaman KebakaranMenurutnya, pelatihan ini untuk menciptakan masyarakat yang handal dalam menghadapi ancaman kebakaran. Selain itu juga untuk mengurangi frekuensi kebakaran di Jakarta Utara.
Rosdiana (41), seorang peserta mengaku senang adanya pelatihan penanggulangan kebakaran ini. Dari pelatihan ini setidaknya ia memiliki pengetahuan tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran.
"Sangat senang mengikuti pelatihan penanggulangan kebakaran seperti ini. Kita jadi
tahu cara pencegahan dan teknik pemadaman api," tandasnya.